
Playgroup & Kindergarten
PG-K GIS (Global Islamic School) Jogja berkomitmen akan menjalankan program early childhood education dengan model pembelajaran yang berpusat pada murid atau student centered learning.

Playgroup &
Kindergarten
PG-K GIS (Global Islamic School) Jogja berkomitmen akan menjalankan program early childhood education dengan model pembelajaran yang berpusat pada murid atau student centered learning.


About PG-K
Setiap murid PG-K terlayani dengan penuh kasih sayang (marhamah/compassionate) yang merupakan ciri khas GIS. Suasana yang hangat dan menyenangkan dengan kegiatan yang kreatif dan inovatif sebagai upaya untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan potensi dasar anak. Pengembangan fisik (motorik halus dan kasar), multiple intelligences (kecerdasan daya pikir, daya cipta, bahasa, dan spiritual), sosio emosional (sikap dan perilaku Islami) disesuaikan dengan keunikan perkembangan usia dini.
PG-K GIS Jogja berkomitmen akan menjalankan program early childhood education dengan model pembelajaran yang berpusat pada murid atau student centered learning.
Murid dilatih membiasakan diri berkomunikasi dalam dua bahasa Indonesia dan Inggris dengan tetap mengedepankan kultur sekolah. PG-K GIS Jogja selalu berupaya menanamkan nilai-nilai yang berdasarkan keislaman dengan memberikan teladan pembiasaan mengucapkan kalimat thayyibah, berdoa pada setiap aktivitas, santun dalam ucapan dan Tindakan, hidup bersih serta toleran terhadap sesama.
PG-K GIS Jogja menerapkan strategi dan berbagai metode pembelajaran di dalam dan di tuar kelas. Hal itu dilakukan untuk mempersiapkan murid agar mampu melakukan aktivitas individu, kelompok kecil maupun dalam kelompok besar. murid juga distimulasi untuk mengembangkan rasa ingin tahu, konsentrasi saat bermain yang berstruktur imajinasi, dan bersosialisasi agar siap memasuki sekolah dasar (SD).
PG-K GIS menerapkan pola pendidikan yang mengupayakan agar murid mampu:
